Permainan Enggarang
ENGGRANG
Enggrang adalah salah satu permainan rakyat yang dimainkan untuk mengisi waktu senggang menjelang sore hari. Permainan ini dimainkan secara individu atau perorangan oleh anak laki-laki dengan menggunakan alat berupa sepasang bambu atau kayu dengan panjang 1 sampai 2,5 meter yang diberi tumpuan kaki atau pijakan setinggi 60 cm sampai 75 cm. Pemainnya berdiri di atas pijakan sepasang bambu atau kayu, sambil kedua tangan berpegang pada bambu atau kayu tersebut, kemudian pemain melangkah dan berjalan.
Permainan ini selain sebagai hiburan, juga merupakan permainan bentuk atraksi atau ketangkasan dalam mengendalikan diri dengan menjaga keseimbangan tubuhseperti layaknya berjalan. Biasanya permainan ini dimainkan di lapangan atau halaman rumah yang cukup luas dengan tujuan supaya bisa berpacu mengadu kecepatan para memainnya dari ke salah satu sisi menuju sisi yang lainnya kemudian kembali ke sisi awal.
Komentar
Posting Komentar